WEBINAR CIDESCO SECTION INDONESIA & LPVJ

Safety Guidance for Reopening Make Up Artist & Hair Dressing Salon

CIDESCO section Indonesia dan LPVJ Beauty School menyelenggarakan Webinar yang bertema “Safety Guidance for Reopening Make Up Artist & Hair Dressing Salon” pada hari Selasa, 9 Juni 2020. Sejumlah 565 attendees terdaftar pada webinar yang difasilitasi oleh GANESHA Laboratorium Klinik, dan didukung oleh sponsor-sponsor seperti LT Pro Make-Up Professional, Alfons Hair and Beauty Room, D-Infexan, Masker Biocellulose brightening antiaging Aeglo, GANESHA Laboratorium Klinik dan Rene Furterer Paris.

Sharing knowledge pada webinar ini diisi oleh narasumber yang sangat luar biasa, Amalia Hariawan., Dipl. CIBTAC., Dipl. CIDESCO., Alfons., S.Pd., dan dr. Lianywati Batihalim., M.Sc., Sp. OK., M. BIOMED AAM., Dipl. CIDESCO., Dipl. CIBTAC SPA.

Sebelum dimulai, webinar dibuka dengan sambutan oleh direktur LPVJ Beauty School dan Deputy President of Cidesco section Indonesia Ibu Dr. Kusumadewi Sutanto, M.Pd,. Dip. CIDESCO., Dipl. CIBTAC SPA.

Efek pandemi COVID-19 yang sedang berlangsung, menciptakan suatu “coronacrisis” untuk beberapa industri usaha, tidak terkecuali dengan industri usaha kecantikan, baik di Indonesia maupun secara global. Dalam upaya memutus rantai penyebaran COVID-19 di Indonesia, pemerintah meminta kepada industri usaha yang tidak esensial untuk tidak beroperasi, salah satunya industri usaha kecantikan.

Juni 2020 ini, pemerintah kembali membuka beberapa bidang usaha, untuk dapat menggerakkan roda perekonomian di Indonesia dengan tetap fokus pada Infection Prevention Control (IPC) COVID-19. Dalam rangka melakukan pencegahan dan pengendalian infeksi COVID-19, pelaku usaha diminta untuk menerapkan tatanan atau aturan baru Protokol New Normal, hal ini dimaksudkan agar roda perekonomian Indonesia tetap berjalan bersinergi dengan pemutusan rantai penyebaran COVID-19.

Tatanan atau aturan baru seperti apa yang dapat dilakukan oleh para pengusaha salon maupun praktisi make-up artist untuk dapat beroperasi dengan tetap mengusung prinsip keselamatan, kesehatan dan keamanan kerja ?

Pertanyaan diatas dibahas tuntas oleh para narasumber yang luar biasa dalam webinar ini.

Materi pertama, bertema “Protokol Hygiene bagi Make-Up Artist” yang dipaparkan oleh Amalia Hariawan., Dipl. CIBTAC., Dipl. CIDESCO. Make-Up Artist Professional. untuk mendownload materi silahkan klik disini:

Protokol Hygiene bagi Make-Up Artist

Materi kedua, bertema “Hair Salon Aman Berdamai dengan COVID-19” yang dipaparkan oleh Alfons., S.Pd. Owner dan Founder dari Alfons Salon dan Hair Code Salon. untuk mendownload materi silahkan klik disini:

Hair Salon Aman Berdamai dengan COVID-19

Materi Ketiga, bertema “Cara Pemilihan Desinfektan & Hand Sanitizer untuk Bisnis Salon” yang dipaparkan oleh dr. Lianywati Batihalim., M.Sc., Sp. OK., M. BIOMED AAM., Dipl. CIDESCO., Dipl. CIBTAC SPA. President of Cidesco Section Indonesia. untuk mendownload materi silahkan klik disini:

Cara Pemilihan Desinfektan & Hand Sanitizer untuk Bisnis Salon

Pada webinar ini, peserta tidak hanya mendapatkan ilmu dari para pakar akan tetapi juga banyak mendapatkan giveaway dari para sponsor, yang mana pemenang giveaway diumumkan melalui instagram Cidesco Section Indonesia di:

cidesco_indonesia

dan instagram LPVJ Beauty School di:

lpvjbeauty

Terimakasih kami ucapkan kepada para narasumber yang telah berbagi ilmunya yang sangat luar biasa dan juga tentunya terimakasih yang dalam kami ucapkan untuk antusias para peserta yang telah mengikuti webinar CIDESCO section Indonesia dan LPVJ Beauty School.

ABOUT AUTHOR

Dian Neviana

NO COMMENTS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

简体中文繁體中文EnglishBahasa Indonesia